Salam hangat untuk semua user SOLIDWORKS di seluruh Indonesia, bagaimana kabarnya? Semoga selalu sehat dan tentunya aktifitas desain anda lebih menyenangkan dengan menggunakan SOLIDWORKS. Kali ini kami akan membahas perbedaan PhotoView 360 dan SOLIDWORKS Visualize
SOLIDWORKS visualize bukan pengganti untuk PhotoView 360, tetapi alat pelengkap yang memberikan lebih dari apa yang diminta komunitas SOLIDWORKS dalam visualisasi.
PhotoView 360 terbaik untuk desain yang terus mengalami perubahan.
Tautan langsung dan pembaruan dua arah mengoptimalkan rendering pekerjaan yang masih berlangsung. Pengguna dapat membuat model CAD dan tetap berada dalam SOLIDWORKS untuk visualisasi dasar,
SOLIDWORKS visualize berdiri sendiri dari solidworks untuk 3D CAD sedangkan PhotoView 360 berada dalam solidworks 3D CAD (add in) sehingga dalam penggunaan rendering SOLIDWORKS visualize tidak menggangu proses pengambaran atau design.
Selain itu, SOLIDWORKS Visualize tidak mengikat lisensi SOLIDWORKS, memungkinkan visualisasi fotorealistik diselesaikan oleh orang lain di dalam organisasi, memberikan alur kerja desain dinamis yang mulus dan lingkungan kolaboratif.
Dalam contoh di bawah ini, pengguna baru membuat gambar akhir dari dataset yang sama persis pada mesin yang sama di PhotoView 360 dan SOLIDWORKS visualize
SOLIDWORKS Visualize tersedia dalam dua versi — SOLIDWORKS Visualize Professional, yang dijual ke pasar melalui Professional Channel, dan SOLIDWORKS Visualize Standard, yang termasuk (include) dalam setiap pembelian SOLIDWORKS Professional dan SOLIDWORKS Premium 2016 atau lebih baru.
One response
[…] Indonesia, Pada kesempatan ini saya mau membahas mengenai cara mengkonvert Modo Appearance dari PhotoView 360 ke solidworks Visualize. Convert mode appearance ini di maksudkan agar bisa di gunakan di solidwoks visualize karena di […]