SOLIDWORKS Electrical – Pernahkan pada suatu hari anda sedang mendesain sistem kelistrikan anggaplah membuat panel kendali motor 3 phase setelah beberapa lama mengerjakan desain tersebut akhirnya desain bisa selesai tetapi pekerjaan anda masih belum selesai masih ada lagi proses selanjutnya yang harus anda kerjakan setelah melakukan desain sistem kelistrikan yaitu membuat report desain tersebut atau lebih familiarnya membuat BOM / Part List ataupun BQ, tergantung setiap perusahaan mengistilahkan hal tersebut, lalu bagaimanakah proses pembuatan report tersebut???

solidworks electrical 2017

Yaitu dengan cara mengecek drawing anda satu per satu kemudian mencatat marking, manufaktur, Quantity dll kemudian menyalin hasil catatan kita kedalam MS Excel untuk kemudian bisa disalurkan ke bagian – bagian yang membutuhkan data tersebut anggap saja purchasing yang membutuhkan data tersebut untuk pembelian material yang dibutuhkan dalam project, akhirnya pekerjaan anda selesai tetapi customer ingin ada perubahan sistem kelistrikannya lalu apakah yang anda lakukan??

Pasti anda akan memodifikasi desain anda merevisi BOM anda dan sejenisnya.. nah terkadang beberapa engineer lebih menyukai proses desain kelistrikan dibanding proses pembuatan report / BOM “curhatan electrical engineer ” 😛

Jadi apakah proses diatas salah??? Jawabannya tentu tidak tetapi proses tersebut tidak efisien dan rentan akan human error..apakah benar?? Oke coba kita jabarkan prosesnya :

1. Proses desain kelistrikan
Pada proses ini apakah tools yang kita gunakan sudah mumpuni untuk melakukan desain sesuai dengan standard yang ada?? Apakah waktu desain cenderung lama?? Dan banyak pertanyaan lainnya ?????

2. Proses pembuatan Reports (BOM / Part List / BQ)
Pada proses ini akan sangat memungkinkan terjadinya kesalahan yang disebut human error bagaimana bisa?? Coba bayangkan saja anda sudah mendesain dengan cara konvensional seharian + harus mengecek drawing satu persatu untuk mendapatkan Reports + proses input Report ke MS Excel yang masih manual juga = Human error

Tidak percaya ?? coba tanyakan kepada para electrical engineer atau electrical drafter apakah mereka pernah mengalami salah informasi pada BOM / Part List ataupun BQ..
lalu apakah ada solusi untuk mengurangi resiko diatas??

Setiap masalah pasti ada solusinya dalam hal ini solusinya adalah dengan menggunakan SolidWorks Electrical kenapa??

Karena SolidWorks Electrical selain dapat mempermudah anda dalam sisi desain kelistrikan yang mana software ini memang diciptakan untuk mendesain kelistrikan tetapi bisa juga mengeluarkan BOM, Part List ataupun BQ secara otomatis.. masih tidak percaya?? Baiklah pada artikel minggu depan saya akan menyampaikan bagaimana caranya kita bisa mengeluarkan Reports BOM, Part List ataupun BQ secara otomatis.

solidwoks electrical 2017 2

Terimakasih atas perhatian anda.
Salam kelistrikan. 😛

Friyadi Hasiholan.
Aplication Engineer SolidWorks Electrical
PT Arisma Data Setia (SOLIDWORKS Indonesia )

Share

One response

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

PT ARISMA DATA SETIA


PT. Arisma Data Setia is a computer system integrator company specializes itself in 3D CAD solution and computer network infrastructure .
Trusted to be the SolidWorks Authorized Reseller since 1996.

Jakarta : 0812-9092-7445
Cikarang : 0812-9092-7445
Surabaya : (031) 807 4179

E: info.solidworks@arismadata.com
W: https://arismadata.com/solidworks