Tampilan Explode View suatu assembly pada solidworks adalah gambar pecahan parts yang menyebar ke segala penjuru untuk menunjukkan bagaimana parts-parts tersebut bisa dirakit bersamaan secara berurutan. Kita dapat membuat explode view tersebut dengan cara memilih parts sejumlah 1 atau lebih, kemudian kita drag berdasarkan arah sumbu yang kita inginkan.
Tampilan explode view tersebut bisa kita pakai juga untuk menunjukkan detail parts dengan penunjukkan berupa baloon di dalam SolidWorks Drawing.
Dalam explode view kita bisa membuat beberapa jenis :
1. Tampilan linear Explode view
2. Radially explode components
3. Explode view pada multibody part
4. Menambahkan explode line
Dengan tampilan explode view di atas, Anda bisa dengan mudah menunjukkan cara perakitan parts dalam suatu assembly, sehingga memudahkan bagian produksi atau bagian perakitan dalam memasangkan antar komponen dalam suatu produk design.
Demikian, selamat mencoba.
Warm Regards,
Team Technical Support Arismadata.
(Reseller Solidworks Since 1996)
No responses yet