Hai Smart Engineer,
Seiring dengan perkembangan teknologi dan kebutuhan industri yang terus meningkat, penggunaan SOLIDWORKS sebagai salah satu software 3D CAD unggulan pun mengalami peningkatan signifikan. Banyak perusahaan dari berbagai sektor industri mulai mengandalkan SOLIDWORKS karena kemampuannya dalam mempercepat proses desain dan produksi, meminimalkan kesalahan dalam pembuatan produk, serta meningkatkan efisiensi dan kualitas hasil akhir. Penggunaan SOLIDWORKS ini bahkan menjadi salah satu penentu dalam menjaga kepuasan dan kepercayaan pelanggan terhadap produk yang dihasilkan oleh perusahaan.
SOLIDWORKS terbukti membawa banyak manfaat bagi dunia industri, sehingga kebutuhan akan tenaga kerja yang kompeten dalam menguasai software ini pun semakin besar. Untuk menjawab tantangan tersebut, banyak kampus dan sekolah menengah kejuruan (SMK) mulai memasukkan materi desain 3D menggunakan SOLIDWORKS ke dalam kurikulum mereka. Tidak hanya para engineer profesional, mahasiswa dan siswa SMK pun kini sudah banyak yang mahir dalam menggunakan SOLIDWORKS untuk menciptakan model desain teknik yang presisi dan inovatif.
Dalam rangka meningkatkan kompetensi mahasiswa di bidang desain teknik, khususnya dalam penggunaan software SOLIDWORKS, Himpunan Mahasiswa Mesin dari Universitas Islam 45 (UNISMA) Bekasi bekerja sama dengan PT Arisma Data Setia mengadakan Lomba Desain SOLIDWORKS. Kegiatan ini bertujuan untuk mendorong mahasiswa agar lebih terampil dan siap menghadapi tantangan industri yang kian berkembang pesat, khususnya dalam bidang pemodelan 3D CAD.

Lomba desain yang diselenggarakan oleh UNISMA dan PT Arisma Data Setia ini mengangkat tema “Concept Car atau Mobil Hemat Energi”. Lomba ini diikuti oleh hampir 50 mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia. Dengan antusiasme peserta yang tinggi dan persaingan yang ketat, lomba ini menjadi ajang yang menantang sekaligus mengasah kemampuan teknis peserta dalam mengaplikasikan ilmu desain menggunakan SOLIDWORKS.
Dalam pelaksanaannya, peserta ditantang untuk membuat model 3D CAD berdasarkan gambar PDF yang telah disediakan panitia. Setelah menyelesaikan part-part yang diminta, peserta harus melakukan proses assembly dengan menggabungkan bagian yang mereka buat dengan beberapa komponen tambahan dari panitia. Tak hanya itu, mereka juga diwajibkan menyusun gambar teknik dari assembly tersebut, lengkap dengan Bill of Materials (BOM) yang mendetail untuk seluruh komponen yang digunakan. Tantangan ini menguji keakuratan, ketelitian, dan efisiensi waktu para peserta dalam mengerjakan desain secara menyeluruh.
Dengan waktu pengerjaan yang terbatas, peserta dituntut untuk mampu berpikir cepat, bekerja efisien, dan tetap menjaga kualitas desain mereka. Hal ini mencerminkan kondisi nyata yang sering dihadapi para engineer di dunia industri.

Dan dari hasil penilaian oleh juri dari Senior Application Engineer PT Arisma Data setia, berikut ini adalah tiga besar pemenang lomba desain SOLIDWORKS tersebut :
- Juara 1:
Taufik Arief Rahman dari Universitas Buana Perjuangan Karawang
- Juara 2:
Pratama Rajagukguk dari  Universitas Jenderal Achmad Yani
- Juara 3:
Deril Dwi Safrizal dari Institut Teknologi Sepuluh November
Lomba ini diharapkan menjadi agenda rutin tahunan untuk terus mendukung perkembangan kompetensi mahasiswa teknik di bidang desain teknik berbasis teknologi industri terkini. Sampai jumpa lagi pada LOMBA SOLIDWORKS berikutnya.
Kami, PT Arisma Data Setia selaku reseller pertama SOLIDWORKS di Indonesia, menyediakan SOLIDWORKS 2025 yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Mulai dari SOLIDWORKS Desktop, Cloud dan berbagai tipe lisensi yang fleksibel untuk membantu berjalannya project di perusahaan Anda. Selain itu kami juga menyediakan Training SOLIDWORKS yang bisa membantu Anda untuk upgrade skill dan mendapatkan sertifikasi SOLIDWORKS secara Internasional.
Untuk harga terbaik SOLIDWORKS 2025 dan Role 3DExperience yang sesuai dengan kebutuhan Anda, silakan hubungi tim kami di email ke info.solidworks@arismadata.com atau chat WA ke 0813 5000 4156 https://wa.me/message/BGM2OOKP3Z3KG1 .
————————
Thanks and Regards,
Saiful A.
No responses yet